suaramerdeka.com – Melihat pengalaman yang ada, website sebenarnya tidak hanya e-commerce. Tapi web yang baik, adalah yang memanfaatkan data pelaku pembeli untuk melihat perilaku konsumennya. Sehingga website yang bisa menuju big data adalah yang bernilai luar biasa.

Yuda Wicaksana Putra, Direktur Utama PT Integra Inovasi Indonesia, mengatakan itu dihadapan peserta seminar yang bertemakan “Build Modern and Become Reliable Web Developer” di The Grand Palace Hotel Yogyakarta, kemarin.

Seminar yang diikuti ratusan mahasiswa Program Studi Sistem Informasi Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) Yogyakarta tersebut, menghadirkan dua narasumber yaitu Yuda Wicaksana dan Kepala BSI Yogyakarta, Diah Pradiatiningtyas SE MSc berlangsung khidmad.

Lebih lanjut Yuda menambahkan, saat ini 85 persen akses internet melalui mobile sehingga web harus user friendly. Mengenai karir sebagai website developer atau web designer, Yuda menyampaikan bahwa hal tersebut tidak bisa dipaksakan karena akan muncul dengan sendirinya sesuai bakat dan minat mahasiswa.

Tapi, lanjut dia, biasanya web designer lebih berperan otak kanan dan web developer berperan otak kiri karena jago pengkodean. Diakhir acara mahasiswa masih penasaran dengan materi yang disampaikan oleh narasumber, terbukti banyaknya yang bertanya kepada narasumber.

Salah satu pertanyaan yang membuat narasumber terkejut dan tertawa, ketika ditanya mengapa narasumber masih betah menjadi programmer? Kemudian dengan bijak, Yuda mencoba menanggapi dengan tenang dan santai, karena ia mencintai pekerjaan itu.

Seminar yang diselenggarakan BSI Yogyakarta tersebut, menurut Diah Pradiatiningtyas, sebenarnya hampir setiap tahun seminar semacam ini selalu dilaksanakan. Meski tema dan materi yang disampaikan tidak sama.

”Seminar semacam ini, hampir setiap tahun kami laksanakan,” katanya.

Semua ini dilakukan, agar pengetahuan atau wawasan mahasiswa BSI Yogyakarta, bisa semakin bertambah luas yang tidak hanya diperoleh dari bangku kuliah saja. Seminar seperti ini, sebenarnya rutin dilaksanakan setiap semester dengan tema yang selalu berbeda-beda dan terkini.

Harapannya, agar mahasiswa bisa terbuka pikirannya dan mendapat nutrisi ilmu tambahan selain dari mata kuliah. Sebab, lanjut Diah, selama ini banyak lulusan Sistem Informasi yang bekerja melenceng dari jurusannya dan malah tidak berkarier sesuai bidang.


Link : https://www.suaramerdeka.com/jawa-tengah/pr-0474303/ubsi-yogyakarta-ajak-mahasiswa-jadi-web-developer-handal