PT PP (Persero) mengadakan pelatihan pemanfaatan dan operasional aplikasi e-office untuk anak perusahaan. Pelatihan dilaksanakan di Ruang Meeting Utama Plaza PP – Wisma Subiyanto, Jalan TB Simatupang No. 57, Pasar Rebo, Jakarta (3-4/7).
Dalam pelatihan operasional aplikasi e-office kali ini diikuti oleh perwakilan dari empat anak perusahaan PT PP (Persero) yaitu PT PP Infrastruktur, PT PP Properti Tbk, PT PP Presisi Tbk dan PT PP Urban. Para peserta dipandu untuk mengenal aplikasi e-office yang telah diimplementasikan sebelumnya untuk PT PP (Persero).
Arif Sulistya, S.Pd.T selaku product manager aplikasi e-office Integra Indonesia hadir langsung sebagai narasumber pelatihan ini. Didampingi tim e-office Integra dan PT PP, Arif Sulistya memandu proses pengenalan dan ujicoba penggunaan aplikasi kepada peserta. Selama dua hari peserta diberikan materi praktis operasional aplikasi e-office.
Dengan pelatihan ini, diharapkan anak perusahaan PT PP (Persero) bisa segera mengimplementasikan aplikasi e-office yang terintegrasi dengan induk perusahaan. Sehingga proses manajemen persuratan bisa berjalan secara digital.
Untuk Konsultasi terkait projek dan solusi teknologi informasi — Silahkan hubungi tim marketing kami di nomor Telp. 0274 – 5304851 atau chat WhatsApp 0812-2790-1212